Wonosari (MIN 4 Gunungkidul)-- Pada Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) 2024 yang di selenggarakan oleh Kanwil Kemenag DIY, siswa MIN 4 Gunungkidul berhasil menyabet Juara 2 Kaligrafi kategori putri yang telah di ikuti oleh ananda Diani Shoimah kelas VI. Ajang kompetisi ini di selenggarakan pada, Rabu (6/03/2024).
Dalam kompetisi yang telah diikuti oleh berbagai Madrasah Ibtidaiyah (MI) se-DIY tersebut, Diani berhasil membuat kaligrafi terbaiknya sehingga berhak menyandang predikat Juara 2. Prestasi ini menjadi kebanggaan yang dipersembahkan untuk MIN 4 Gunungkidul.
Kepala madrasah, Susiyati S.Pd.I,MSI menyampaikan ucapan selamat dan terimakasih atas dedikasi serta semangat ananda Diani dalam mengharumkan nama madrasah.
Serta beliau bangga dengan pencapaian Diani dalam kompetisi ini. Ini bukti bahwa kerja keras dan latihan yang terus-menerus membuahkan hasil yang membanggakan bagi madrasah. MIN 4 Gunungkidul selalu memberikan dukungan dan siap menjadi fasilitator setiap usaha siswa mengembangkan minat dan bakat, dan meraih prestasi.
Susiyati berharap dengan ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi banyak siswa-siswi lainnya untuk terus mengejar mimpi dan berprestasi di berbagai bidang.
0 komentar:
Posting Komentar